Mentimun, Teman Perjalanan Anda

Anda suka bepergian atau melancong dengan keluarga saat berlibur? Cobalah membawa mentimun sebagai salah satu perbekalan Anda. Mengapa? Ternyata mentimun memiliki beberapa khasiat yang sangat berguna bagi para pelancong saat bepergian. Berikut ini adalah manfaat mentimun yang mungkin Anda perlukan.

Menghilangkan kelelahan
Mentimun memiliki kombinasi vitamin B dan karbohidrat yang sempurna untuk memberikan kenyamanan alami yang lebih lama dari pada minum secangkir kopi  atau minuman energi lainnya. Ini juga dapat menghemat biaya perjalanan Anda, karena harganya lebih murah dari secangkir kopi di sebuah kafe.

Sebagai krim kulit
Jika Anda pergi ke pantai atau kolam renang dan agar bercak-bercak atau selulit pada kulit Anda kurang terlihat, gosokkan atau oleskan beberapa irisan mentimun di sepanjang bercak selulit pada kulit Anda tersebut.
Mentimun memiliki makeup fotokimia yang berfungsi untuk mengencangkan kolagen di kulit Anda. Selain itu, mentimun juga sangat baik untuk mengurangi bengkak atau sembab pada mata dan keriput disekitar mata . Jadi, lupakan krim tubuh yang lain, cukup dengan mentimun sebagai teman perjalanan untuk menjaga kecantikan Anda saat Anda sedang bepergian.

Terbakar matahari
Jika Anda atau anak-anak Anda terbakar oleh matahari saat bermain atau kegiatan lainnya, gosoklah beberapa irisan mentimun pada kulit terbakar. Ini merupakan langkah awal yang baik untuk melindungi kulit Anda dari sengatan matahari.

Penghilang alkohol
Sehabis minum minuman beralkohol saat pesta malam hari, ambilah mentimun . Jika Anda makan hanya beberapa iris sebelum tidur, mabuk dan sakit kepala akan hilang di pagi hari!
Mengapa? Kadar gula, vitamin B dan elektrolit dalam mentimun menggantikan nutrisi tubuh Anda yang hilang dan membuat Anda merasa segar kembali.

Sumber: divinecaroline


0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih bila Anda telah memberikan komentar.
Thank you if you have to comment.

 

Your Message Here

Ekspresi ©  Copyright by: Jaga Sehat